PELALAWAN,SINARNUSANTARA.COM - Camat Pangkalan Lesung Kabupaten Pelalawan, Riau H. Adnan SH, mengejutkan undur diri dari jabatannya, kejad...
PELALAWAN,SINARNUSANTARA.COM - Camat Pangkalan Lesung Kabupaten Pelalawan, Riau H. Adnan SH, mengejutkan undur diri dari jabatannya, kejadian ini tentunya menjadi pertanyaan di masyarakat, sebab beberapa bulan lalu peristiwa yang sama juga terjadi pengunduran diri salah seorang camat di Pelalawan yaitu camat langgam.
Ternyata khabar mundurnya camat Pangkalan Lesung ini benar, kepada Media , Sabtu (23/1/21) H Adnan, SH membenarkan bahwa dirinya sudah mengundurkan diri dari jabatan camat. " Betul saya sudah mengundurkan diri dari jabatan sebagai camat Pangkalan Lesung sejak kamis 21 Januari 2021 lalu, alasannya mempertimbangkan istri saya yang sakit sehingga tidak bisa aktif dan mendukung kegiatan kecamatan seperti kegiatan PKK dan Darmawanita," ujar Adnan.
Ketika di tanya apakah dirinya mengundurkan diri karena faktor politik, lantarann kabupaten Pelalawan usai menggelar pilkada, dirinya menyangkal dan sama sekali tidak ada alasan karena itu. "Ngak ada hubungannya dengan itu, ini murni keputusan pribadi dan keluarga setelah melalui pertimbangan yang sehat," tambahnya.
Sementara Sekdakab Pelalawan HT Mukhlis saat di konfrmasi, juga membenarkan dan mengakuin sudah menerima surat pengunduran diri yang bersangkutan. "Beliau sudah mengajukan permohonan mundur dari jabatan camat Pangkalan Lesung , itu sedang kita proses," singkat sekda***
COMMENTS