PEKANBARU,SINARNUSANTARA.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau memastikan bahwa personel yang tergabung dalam Satu...
PEKANBARU,SINARNUSANTARA.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau memastikan bahwa personel yang tergabung dalam Satuan Tugas penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tetap mengutamakan keselamatan saat menjalankan tugas di lapangan.
Pelaksana Tugas (Plt) Kalaksa BPBD Riau, Hadi Penandio mengatakan bahwa sejauh ini pihaknya belum mendapat laporan adanya accident di lapangan terkait upaya penanggulangan Karhutla di wilayah setempat.
"Alhamdulillah sejauh ini kita belum terima laporan adanya accident di lapangan. Kalau umpanya sampai di lokasi ada tim darat terkepung asap karena memang agin berubah-ubah, itu ada," ujar Hadi, Selasa (16/3/2021).
Pada prinsipnya, pihaknya memang selalu mengutamakan keselamatan personel. Terkait peralatan di lapangan, pihaknya juga telah mewanti-wanti kepada tim di lapangan.
Lebih lanjut, Hadi menerangkan, saat ini pihaknya juga tengah berkoordinasi dengan dinas kesehatan untuk pendistribusian tabung oksigen kepada petugas yang melakukan pemadaman di lapangan. Di mana, tabung oksigen tersebut diperlukan untuk membantu kebutuhan petugas dalam penanggulangan Karhutla saat terkepung asap.
"Ini coba kita koordinasikan dengan Dinas Kesehatan, apakah kita bisa kita suplai untuk tim di lapangan. Kita juga harus ukur apakah tabung oksigen ini nanti bisa didistribusikan lewat dinas kesehatan provinsi atau dinas kesehatan kabupaten/kota yang terdekat. Ini akan kita upayakan secara maksimal," tutupnya. (MCR/ger)
COMMENTS