Sinarnusantara.com.Bengkalis, Humas DPRD - Sekretaris DPRD Kabupaten Bengkalis menggelar rapat bersama Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian, Ja...
Sinarnusantara.com.Bengkalis, Humas DPRD - Sekretaris DPRD Kabupaten Bengkalis menggelar rapat bersama Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian, Jabatan Fungsional, Bendahara Umum dan Bendahara Pembantu di Ruang Rapat Banmus DPRD Kabupaten Bengkalis, Selasa (10/05/2022).
Sekretaris DPRD Kabupaten Bengkalis Rafiardhi Ikhsan dalam kesempatan tersebut saat membuka rapat mengucapkan minal Aidin Wal Faidzin kepada seluruh jajaran yang hadir.
Ia mengharapkan agar setiap bidang dapat mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan tugas masing-masing dan dapat memberikan pelayanan yang terbaik, baik itu kepada DPRD maupun masyarakat.
Selain itu, mewakili seluruh staf Rafiardhi mengucapkan permohonan maaf atas tingkah laku yang tidak berkenan selama menjadi rekan kerja dan terima kasih atas dedikasi yang diberikan kepada Sunardi selaku Kepala Sub Bagian Perlengkapan dan Aset yang sudah sampai masa pensiunnya bertepatan pada 30 April 2022 lalu.
"Dengan adanya pertemuan ini saya mengucapkan terima kasih kepada semua rekan kerja telah saling membantu dan tetap kompak dalam menjalankan tugas dan juga apabila ada salah dan silaf selama bekerja saya meminta maaf sebesar-besarnya," ucap Sunardi.
Diakhir rapat staf Sekretariat DPRD Kabupaten Bengkalis bersalam-salaman bersama Sunardi dalam rangka perpisahan masa pensiunnya.(sapri)
COMMENTS